KUKAR, LINGKARKALTIM : Aliansi relawan junaidi (Arjuna) Kukar menyerahkan bantuan dua ekor sapi kurban kepada Yayasan Saunah Kaltim, di Kecamatan Tenggarong, Jum’at (6/4/2025).
Bantuan tersebut diberikan langsung oleh Asisten Jendral M Suria Irfani dan diterima oleh Pembina Yayasan Saunah Kaltim Santi.
M Suria Irfani mengatakan, bantuan dua ekor saou itu salah satunya dari Bupati Kukar terpilih yaitu Aulia Rahman Basri. Pemberian sapi ini bagian bentuk penghormatan Arjuna kepada almarhum Junaidi selaku Pendiri Yayasan Saunah Kaltim maupun Jendral Arjuna.
“Kita menyerahkan 2 ekor sapi kepada Yayasan Al Saunah, ini bentuk rasa hormat, penghargaan kepada almarhum Junaidi,” kata M Suria Irfani.
Ia menyebutkan, daging sapi kurban ini akan didistribusikan kepada anak anak santri di Yayasan Saunah atau mustahik seperti fakir miski, shohibul kurban, kerbaat, tetangga dan kainnya.
“Daging kurban ini akan didistribusikan dengan tepat sesuai dengan syariat islam. Agar mereka bisa menikmati daging kurban tersebut,” sebutnya.
Penyembelihan hewan kurban di Yayasan Saunah telah menjadi agenda rutin setiap tahunnya. Untuk itu, Arjuna terus melanjutkan perjuangan perjuangan almarhum khususnya dalam berkurban.
Sementara itu Pembina Arjuna Rudy Suryadinata menambahkan, dengan momen ini bagian dari upaya untuk mendekatkan diri kepada Allah, dalam meningkatkan amal ibadah.
Melalui momen ini juga, diharapkan dapat memberikan manfaat khususnya kepada mustahik dan para santri Yayasan Saunah Kaltim Serta dapat mempererat tali silaturahmi antar sesama umat atau masyarakat.
“Kami berharap kepada para santri di momen ini, terus semangat menempa ilmu khususnya dibidang keagamaan. Sehingga ilmu tersebut sangat bermanfaat bagi Kutai Kartanegara, bangsa, agama dan keluarga,” ujar Rudy Suryadinata.
Ia menegaskan, nantinya mereka harus bisa berperan aktif dalam membantu program program pemerintah khususnya dibidang keagamaan.
Diketahui, usai penyerahan hewan kurban tersebut. Sapi kurban langsung disembelih dan dibersihkan serta diberikan kepada mustahik oleh masyarakat maupun tim Arjuna. (kik)