100 Peserta Ikuti Run Street Kukar Idaman Cup 2025 di Tenggarong

banner 468x60

 

KUKAR, Lingkarkaltim : Sebanyak 100 peserta dari berbagai Kecamatan mengikuti Run Street Kukar Idaman Cup. Kegiatan itu digelar ole Dinas Kepemudaan dan Olahraga (Dispora) Kukar, di Jalan Kartanegara samping Museum Mulawarman Tenggarong, sejak 2-25 Maret 2025.

Kegiatan itu dibuka oleh Kepala Dispora Kukar Aji Ali Husni, dengan tujuan menjaring bibit yang berpotensi khususnya di cabang olahraga Atletik. Kegiatan ini juga dalam rangka menyemarakan bulan suci Ramadan 2025.

Kepala Dispora Kukar Aji Ali Husni mengatakan, kegiatan itu bagian dari implementasi program dedikasi Kukar Idaman dalam rangka meningkatkan Sumber Daya Manusia (SDM), dengan fokus pembinaan para pelaku dan penggiat olahraga di Kukar.

“Langkah ini sangat positif, karena tidak hanya mempromosikan gaya hidup sehat. Tapi juga memberikan kesemptan bagi masyarakat, untuk tetap aktif dan bugar di bulan ramadan,” ucapnya.

Pihaknya terus komitmen untuk mendukung dan memfasilitasi berbagai kegiatan keolahragaan yang bersifat positif, kreatif dan inovatif. Melalui kegiatan Run Street Ramadan Kukar Idaman Cup, diharapkan dapat mengedukasi masyarakat khususnya para Atlet agar tetap aktif berolahraga dan menghindari hal hal negatif selama ramadan.

“Kami berharap kegiatan ini menjadi tontonan yang positif dan memotivasi mereka untuk berolahraga dan berprestasi,” harapnya.

Menurutnya, olahraga di Kukar bukan hanya menjadi tanggung jawab pemerintah melainkan hasil kerjasama dari seluruh pihak. Melalui kegiatan ini, pemerintah daerah berpesan kepada pengurus Persatuan Atletik Seluruh Indonesia (PASI), untuk membina para Atletnya sehingga melahirkan Atlet ya g berprestasi.

Pihaknya juga mengapresiasi kepada komunitas pemuda Kukar Run Street yang menginisiasi kegiatan ini. Hal ini merupakan bagian dari keterlibatan masyarakat dalam mendukung perkembangan olahraga.

Sementara kegiatan ini juga mendapatkan perhatian publik, yang ingin menyaksikan Run Street usai pelaksanaan ibadah Tarawih hingga sembari menunggu waktu sahur tiba.

Sementara itu Ketua Panitia Pelaksana Muhammad Sadam jordy menambahkan, Run Street kali ini didukung penuh oleh pemerintah daerah melalui Dispora Kukar. Melalui kegiatan ini ingin melahirkan Atlet Atlet yang profesional dibidangnya.

“Kami terima kasih kepada pemerintah daerah yang telah memfasilitasi kegiatan ini. Sebelumnya acara balap lari dilakukan secara mandiri tanpa dukungan dari pemerintah.” Tambah Jordy. (adv/kik)

banner 300x250

Related posts

banner 468x60

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *